Bhabinkamtibmas Polsek Rengasdengklok Laksanakan Giat Cooling System, Ajak Warga Jaga Kondusivitas

    Bhabinkamtibmas Polsek Rengasdengklok Laksanakan Giat Cooling System, Ajak Warga Jaga Kondusivitas

    Polres Karawang - Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Bhabinkamtibmas Polsek Rengasdengklok Polres Karawang secara rutin melaksanakan kegiatan sambang warga binaan

    Kegiatan sambang merupakan bagian dari tugas keseharian Bhabinkamtibmas dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif. Kegiatan ini merupakan wujud nyata kehadiran Polri di tengah masyarakat.

    Seperti Halnya Bhabinkamtibmas Desa Kutagandok Aipda Damo Sulaeman melaksanakan giat sambang kamtibmas kepada warga desa binaan di Dusun Junti timur Desa Kutagandok Kec.Kutawaluya Kab.Karawang, Dalam kesempatan tersebut, Aipda Damo Sulaeman menyampaikan imbauan kepada warga agar selalu meningkatkan kewaspadaan serta berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan
    Senin, (22/12/2025)

    Selain itu, Aipda Damo Sulaeman Pencegahan Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) Dengan adanya sosialisasi ini diharapkan dapat memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang bahaya TPPO

    Sementara Kapolres Karawang Polda Jabar AKBP Fiki N Ardiansyah. Melalui Kapolsek Rengasdengklok Kompol H.Edi Karyadi S.H menyampaikan bahwa sambang ini merupakan tugas rutin Bhabinkamtibmas untuk menjalin kedekatan sekaligus menyampaikan himbauan Kamtibmas kepada masyarakat

    “Sebagai ujung tombak Kepolisian yang berhubungan langsung dengan masyarakat. Bhabinkamtibmas dituntut untuk lebih dekat dengan masyarakat binaan , " ujar Kapolsek Kompol Edi Karyadi, Senin (22/12/2025)

    Menurut Kapolsek, kehadiran Bhabinkamtibmas di tengah-tengah masyarakat juga untuk mengajak masyarakat memelihara Keamanan dan ketertiban

    "Menjaga keamanan dan ketertiban merupakan tugas bersama. untuk itu Bhabinkamtibmas mengajak masyarakat untuk turut serta menjaga Kamtibmas , " jelasnya

    “Kedekatan antara anggota kepolisian dan masyarakat merupakan hal penting dalam menciptakan suasana yang aman. nyaman dan kondusif , " pungkasnya

    Polres Karawang AKBP Fiki Novian Ardiansyah

    Noer

    Noer

    Artikel Sebelumnya

    Dalam Giat Patroli Polsek Rengasdengklok,...

    Artikel Berikutnya

    Kegiatan KRYD, Piket Reskrim Polsek Rengasdengklok,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Gubernur Lemhanas RI: Perkuat Ekonomi dan Hukum, Kunci Keberlanjutan Ketahanan Nasional
    Kapolsek Batujaya Kontrol Debit Air Kali Citarum yang kembali banjir
    Polsek Klari Gelar Patroli Malam, Pastikan Perbatasan Klari Purwasari Kondusif
    Anggota Polsek Batujaya ajak Masyarakat Binaannya untuk menjaga Kamtibmas disiang hari 
    Personil Samapta Polsek Klari Patroli Humanis Jumpai Juru Parkir, Ingatkan Pesan Kamtibmas

    Ikuti Kami