Polres Karawang - Kapolsek Klari. Kompol. H. Bambang Sumitro.SH. MM. CHRA pada hari Selasa 27 Januari 2026 jam 09.00 wib, menghadiri kegiatan rapat Minggon tingkat kecamatan yang di gelar di Aula Kantor Kecamatan Klari, Karawang.
hadir dalam kegiatan tersebut, diantaranya Camat Klari Bpk. Udin. SH. MA, Kapolsek Klari Kompol H. Bambang Sumitro. SH. MM. CHRA, Danramil Klari Kapten Inf Suryadi, Kepala UPTD Pertanian Kec. Klari dr. Ugih, Ketua Baznas Kec. Klari H. Sarif Hidayatulloh, Kasi pemerintahan Kec. Klari Ibu Rita Julianingsih. SH. MM, BNPB wilayah Kecamatan Kusnadi, Kepala puskesmas klari ibu Hj. Siti Sopiyatun, Kepala Puskesmas Anggadita dr. Endang, Kepala Puskesmas Curug, Para Kepala Desa Se kec. Klari, Para Ketua BPD Se Kec. Klari dan Para staf kecamatan klari
Kapolres Karawang, AKBP Fiki N Ardiansyah melalui Kapolsek Klari, Kompol. H. Bambang Sumitro. SH. MM. CHRA mengatakan bahwa kegiatan minggon kecamatan merupakan sarana saling berkomunikasi dan dengar pendapat antara aparatur, lembaga dan masyarakat.
Karena itu, Kapolsek berkesempatan menyampaikan beberapa masukan dalam rapat minggon, terutama terkait curah hujan masih tinggi waspada banjir dan meminimalisir gangguan kamtibmas.
“Kepolisian juga meminta kepada masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan di lingkungan masyarakat, ” ujar Kompol. Bambang Sumitro.
Kamipun sudah melakukan Pengecekan sebagai langkah antisipasi guna memantau kondisi terkini debit air sungai serta memastikan situasi keamanan dan keselamatan masyarakat di wilayah hukum Polsek Klari Polres Karawang.
Berdasarkan hasil pemantauan, di wilayah Kecamatan Klari terjadi di beberapa desa yang terdampak banjir namun terpantau masih berada dalam batas normal dengan ketinggian air 20 sampai 40 cm.
Dari hasil pengecekan tersebut, kapolsek memberikan imbauan kepada forkopimcam dan Warga masyarakat kecamatan Klari tetap waspada curah hujan masih tinggi.
“Tetap waspada dan berhati-hati terutama apabila curah hujan tinggi kembali terjadi yang bisa mengakibatkan banjir, ” katanya.
Selain itu, ia juga berpesan kepada masyarakat agar tetap waspada terhadap perubahan cuaca, serta segera melaporkan kepada pihak kepolisian apabila terjadi peningkatan debit air yang bisa mengakibatkan banjir.
“Kami akan terus melakukan pemantauan secara berkala dengan pihak terkait demi menjaga keselamatan dan keamanan masyarakat, ”.
Terakhir Kapolsek Klari menyampaikan bahwa pada hari Rabu 28 Januari 2026, Polsek Klari bersama Gapoktan Desa Pancawati akan melaksanakan program penanaman jagung 1 juta hektar secara serentak di lahan Perum Kosambi baru yang beralamat di Desa Pancawati, Kec Klari, Kab Karawang.
Polres Karawang_AKBP Fiki N Ardiansyah

Noer