Personil Samapta Polsek Klari, Patroli Siang Sambang Warga Himbau Kamtibmas

    Personil Samapta Polsek Klari, Patroli Siang Sambang Warga Himbau Kamtibmas

    Polres Karawang -  Personil Samapta Polsek Klari Polres Karawang Aiptu Endang Ahmad.SH melaksanakan patroli siang hari dengan menyambangi warga yang berada di wilayah hukum Polsek Klari, Dusun Jatimulya, Desa Walahar, Kec Klari, Kab Karawang. Senin (17/11/2025).

    Kegiatan patroli dialogis tersebut dilakukan sebagai upaya menjaga situasi kamtibmas agar tetap aman dan kondusif, sekaligus menjalin komunikasi dengan warga.

    Dalam kesempatan itu, petugas memberikan imbauan kepada para pengojek agar selalu waspada terhadap tindak kejahatan jalanan, menjaga keamanan kendaraan, serta segera melaporkan kepada pihak kepolisian jika melihat adanya hal mencurigakan.

    Kapolres Karawang AKBP Fiki N Ardiansyah melalui Kapolsek Klari Kompol H Andryan Nugraha.SH menyampaikan bahwa keberadaan polisi di tengah masyarakat merupakan bentuk pelayanan dan pencegahan dini terhadap potensi gangguan keamanan.

    “Patroli siang hari ini bertujuan meningkatkan rasa aman masyarakat dan memperkuat kemitraan antara polisi dengan para pengojek yang merupakan bagian dari komunitas setempat, ” ujarnya.

    Warga menyambut baik kunjungan tersebut dan berharap kegiatan serupa terus dilakukan secara rutin.

    Polres Karawang_AKBP Fiki N Ardiansyah

    Noer

    Noer

    Artikel Sebelumnya

    Polres Karawang Gelar Operasi Zebra Lodaya...

    Artikel Berikutnya

    Personil Unit Lantas Polsek Cikampek Gatur...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Jaga Lembur Personil Polsek Purwasari Polres Karawang Sambangi Poskamling
    Cegah Gangguan Kamtibmas, Unit Samapta Polsek Rengasdengklok Laksanakan Patroli Malam Hari
    Jaga Kedekatan, Bhabinkamtibmas Polsek Rengasdengklok Laksanakan Giat Ngawangkong dengan Masyarakat
    Polsek Rengasdengklok Polres Karawang, Giat Patroli Antisipasi Tawuran dan Kerawanan Pada Sore Hari
    Cegah Peredaran Miras, Unit Reskrim Polsek Rengasdengklok Laksanakan Giat KRYD Dengan Sasaran Minuman Keras

    Ikuti Kami